Kelapa dapat diolah untuk berbagai macam penggunaan, seperti makanan, kosmetik, dan lainnya. Bagian luar kelapa, tempurungnya biasa digunakan untuk membuat arang karbon dan kerajinan tangan, sedangkan sabutnya dapat digunakan untuk kosmetik. Kandungan lemak sehat yang tinggi dalam kelapa dapat diolah menjadi santan, yang bagi beberapa negara merupakan bahan makanan yang penting. Air dalam kelapa dapat diolah menjadi minuman kemasan.